Selasa, 29 April 2014

Kemajuan IPTEK dan Dampak IPTEK

Kemajuan IPTEK dan Dampak IPTEK

Pengembangan iptek dianggap sebagai solusi dari permasalahan yang ada. Iptek diyakini tidak akan memberikan dampak negatif. Namun manusia tidak bisa pula menipu diri akan kenyataan bahwa iptek ternyata membawa dampak negatif bagi manusia. Dampak positif dan dampak negatif dari perkembangan teknologi dilihat dari berbagai bidang:

1.    Bidang Informasi dan Komunikasi
Dalam bidang informasi dan komunikasi telah terjadi kemajuan yang sangat pesat. Dari kemajuan dapat kita rasakan dampak positifnya antara lain:
a.    Kita akan lebih cepat mendapatkan informasi-informasi yang akurat dan terbaru di bumi bagian manapun melalui internet
b.    Kita dapat berkomunikasi dengan teman, maupun keluarga yang sangat jauh hanya dengan melalui handphone
c.    Kita mendapatkan layanan bank yang dengan sangat mudah dsb.

Disamping keuntungan-keuntungan yang kita peroleh ternyata kemajuan teknologi tersebut dimanfaatkan juga untuk hal-hal yang negatif antara lain:
a.    Pemanfaatan jasa komunikasi oleh jaringan teroris
b.    Penggunaan informasi tertentu dan situs tertentu yang terdapat di internet yang bisa disalah gunakan pihak tertentu untuk tujuan tertentu
c.    Kerahasiaan alat tes semakin terancam melalui internet kita dapat memperoleh informasi tentang tes psikologi dan bahkan dapat memperoleh layanan tes psikologi secara langsung dari internet.

2.     Bidang Ekonomi dan Industri
Dalam bidang ekonomi teknologi berkembang sangat pesat. Dari kemajuan teknologi dapat kita rasakan manfaat positifnya antara lain:

a.    Pertumbuhan ekonomi yang semakin tinggi
b.    Terjadinya industrialisasi
c.    Produktifitas dunia industri semakin meningkat. Kemajuan teknologi akan meningkatkan kemampuan produktivitas dunia industri baik dari aspek teknologi industri maupun pada aspek jenis produksi. Investasi dan reinvestasi yang berlangsung secara besar-besaran yang akan semakin meningkatkan produktivitas dunia ekonomi.
d.    Persaingan dalam dunia kerja sehingga menuntut pekerja untuk selalu menambah skill dan pengetahuan yang dimiliki. Kecenderungan perkembangan teknologi dan ekonomi akan berdampak pada penyerapan tenaga kerja dan kualifikasi tenaga kerja yang diperlukan. Kualifikasi tenaga kerja dan jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan akan mengalami perubahan yang cepat. Akibatnya, pendidikan yang diperlukan adalah pendidikan yang menghasilkan tenaga kerja yang mampu mentransformasikan pengetahuan dan skill sesuai dengan tuntutan kebutuhan tenaga kerja tersebut.

3.    Bidang Sosial dan Budaya
Dampak positif dari Iptek pada bidang sosial dan budaya :

a.    Perbedaan kepribadian pria dan wanita.
b.    Meningkatnya rasa percaya diri.

 Kemajuan teknologi akan berpengaruh negatif pada aspek budaya:

a.    Kemerosotan moral di kalangan warga masyarakat, khususnya di kalangan remaja dan pelajar.
b.    Kenakalan dan tindak menyimpang di kalangan remaja
c.    Pola interaksi antar manusia yang berubah.

4.    Bidang Pendidikan
Teknologi mempunyai peran yang sangat penting dalam bidang pendidikan antara lain:

a.    Munculnya media massa, khususnya media elektronik sebagai sumber ilmu dan pusat pendidikan.
b.    Munculnya metode-metode pembelajaran yang baru, yang memudahkan siswa dan guru dalam proses pembelajaran.
c.    Sistem pembelajaran tidak harus melalui tatap muka dengan kemajuan teknologi proses pembelajaran tidak harus mempertemukan siswa dengan guru, tetapi bisa juga menggunakan internet dan lain-lain.

Disamping itu juga muncul dampak negatif antara lain:

a.    Kerahasiaan alat tes semakin terancam Program tes inteligensi.
b.    Penyalahgunaan pengetahuan bagi orang-orang tertentu untuk melakukan tindak kriminal.

5.    Bidang Politik
Beberapa dampak yang dapat ditimbulkan dalam bidang politik :

a.    Timbulnya kelas menengah baru Pertumbuhan teknologi dan ekonomi di kawasan ini akan mendorong munculnya kelas menengah baru.
b.    Proses regenerasi kepemimpinan. Sudah barang tentu peralihan generasi kepemimpinan ini akan berdampak dalam gaya dan substansi politik yang diterapkan.
c.    Di bidang politik internasional, juga terdapat kecenderungan tumbuh berkembangnya regionalisme.

Pada uraian diatas kita bisa menyimpulkan bahwa kemajuan teknologi adalah sesuatu yang tidak bisa kita hindari dalam kehidupan karena kemajuan teknologi akan berjalan sesuai dengan kemajuan ilmu pengetahuan. Teknologi yang sebenarnya merupakan alat bantu kemampuan diri manusia, dengan daya pengaruhnya yang sangat besar, karena ditopang pula oleh sistem-sistem sosial yang kuat dan dalam kecepatan yang makin tinggi, teknologi telah menjadi pengarah hidup manusia. Masyarakat yang rendah kemampuan teknologinya cenderung tergantung dan hanya mampu bereaksi terhadap dampak yang ditimbulkan oleh kecanggihan teknologi. Perkembangan teknologi memang sangat diperlukan. Setiap inovasi diciptakan untuk memberikan manfaat positif bagi kehidupan manusia. Memberikan banyak kemudahan, serta sebagai cara baru dalam melakukan aktifitas manusia. Khususnya dalam bidang teknologi masyarakat sudah menikmati banyak manfaat yang dibawa oleh inovasi-inovasi yang telah dihasilkan. Namun manusia tidak bisa menipu diri sendiri akan kenyataan bahwa teknologi mendatangkan berbagai efek negatif bagi manusia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar