Tunggal putera  Andre Kurniawan Tedjono, menantang unggulan kedua  dari Jerman Marc Zwiebler pada babak perempat final kejuaraan bulu  tangkis "Bitburger Open 2011" berhadiah total 120 ribu dolar Amerika  Serikat.    
Ketua PB Djarum Kudus, Yoppy Rosimin ketika  dihubungi dari Semarang, Jumat, mengatakan, Marc merupakan pebulu  tangkis yang tangguh dan memiliki permainan yang lengkap.    
Tetapi,  kata dia, peluang Andre untuk mengalahkan Marc juga terbuka. "Yang  penting Andre harus memperkuat pertahanannya dan jangan mudah mati  sendiri," katanya.      Pertemuan Andre Kurniawan yang kini menempati  peringkat 76 dunia dengan Marc Zwiebler yang menempati peringkat 19  dunia ini baru pertama kali.    
Tetapi Marc pernah dua kali  mengalahkan tunggal putra terbaik Indonesia saat ini, Taufik Hidayat,  yaitu saat pada kejuaraan bulu tangkis Kanada Terbuka dan US Open 2011  beberapa waktu lalu.
Andre Kurniawan melangkah ke babak  perempatfinal setelah mengalahkan tunggal putra Ukraina, Valeriy  Atrashchenkov dengan dua set langsung 21-15 dan 21-19 dalam waktu 33  menit.      Tunggal putra Djarum ini juga pernah mengalahkan Valeriy  pada kejuaraan bulu tangkis "Swiss International 2011" beberapa waktu  lalu.    
Sementara itu Marc Zwiebler menumbangkan Henri  Hurskainen yang menjadi unggulan ke-14 dari Swedia dengan tiga set,  21-10,18-21, dan 21-17 dalam waktu 50 menit.    
Jika menang maka  Andre Kurniawan akan menghadapi pemenang antara Chan Beng Kwong  (Malaysia) melawan Hans Kristian Vittinghus (Denmark) yang menjadi  unggulan keempat dari Denmark.    
Babak perempatfinal tunggal  putra lainnya akan bertemu antara unggulan ketiga Wang Zhengming (China)  melawan Rajiv Quseph (Inggris), dan Dimitro Zavadsky (Ukraina) unggulan  ke-11 melawan Eric Pang (Belanda) yang menjadi unggulan kedelapan.